Tridarma perguruan tinggi: pendidikan/ pengajaran, pengabdian dan penelitian

Saturday, July 20, 2019

Academic Event dan Alumni Gathering Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Metro Menghadirkan Prof. Dr. Norhamidi Muhammad dari Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM)

Acara pembukaan dalam Academic Event dan Alumni Gathering Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Metro yang dilaksanakan di aula gedung Pascasarjana (Kampus 3) Universitas Muhammadiyah Metro pada hari sabtu tanggal 20 juli 2019 yang dihadiri oleh Dosen dan mahasiswa Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Metro. 

Acara Academic Event dan Alumni Gathering Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Metro dihadiri sekitar 150 peserta yang mana acara dipandu oleh pembawa acara dosen Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Muhammadiyah Metro, Fenny Thresia, M.Pd. dan Dedy Subandowo, M.Pd. 

Susunan acara Academic Event dan Alumni Gathering Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Metro dimulai dengan pembukaan bersama dengan membaca lapal Basmallah dan selanjutnya pembacaan ayat suci Al Qur'an oleh mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Muhammadiyah Metro: Ikrar Nusabakti. Kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia raya dan mars Muhammadiyah. 

Selanjutnya acara Academic Event dan Alumni Gathering Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Metro sambutan-sambutan yang dimulai dari sambutan ketua pelaksana Dr. Ikhsan Dacolfany, M.ed. Kemudian sambutan dari ketua alumni mahasiswa Universitas Muhammadiyah Metro. Sambutan selanjutnya dan sekaligus pembukaan resmi Academic Event dan Alumni Gathering Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Metro oleh wakil rektor 1 : Dr. Agus Sujarwanta, M.Pd. Setelah sambutan dan pembukaan dari wakil rektor 1, acara ditutup dengan lapal hamdallah bersama-sama. 

Academic Event dan Alumni Gathering Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Metro melalui rangkaian kegiatan yaitu thesis examination, seminar, MoU signing, doctoral study in Universiti Kebangsaan Malaysia, dan academic writing workshop. 

Di sela-sela acara sebelum seminar dilaksanakan para peserta dihibur oleh 2 alumni Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Metro dengan membawakan lagu yang melegenda "semalam di malaysia" 

Selanjutnya acara seminar dalam rangkaian acara Academic Event dan Alumni Gathering Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Metro diisi oleh Prof. Dr. Norhamidi Muhammad dari Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM). Berikut ini beberapa kutipan yang sempat saya serap dari isi materi seminar oleh prof Norhamidi Muhammad Dengan judul : Kualiti Teras Kebitaraan universiti 
foto bersama Prof. Dr. Norhamidi Muhammad 
 Adanya Strategi. Universiti Kebangsaan Malaysia menempati ranking dunia Global world university rankings pada posisi 325 pada lima tahun lalu kemudian naik ke 240 tahun ini 160 didunia. Semua universitas di dunia juga bergerak untuk naik menjadi terbaik. 

Rancangan, komitmen dan dukungan serta keyakinan dari semua pihak di universitas. 
Dalam 100 hari pimpinan akan berkunjung ke semua divisi. Pimpinan menyampaikan visi misi ke depan. 

Bagaimana menjadi universitas terkenal bertaraf dunia 

Pembentuk budaya kerja cemerlang 
1. Kepemimpinan yang berwawasan (Visionary leadership)
2. Ahli akademik yang cemerlang (Excellent academic staff)
3. Pelajar berkualitas (Excellent students)
4. Staf sokongan berprestasi tinggi (High Ferformance support staff)
5. Sistem yang berkesan (system yang efisien) (Efficient system)
6. Keuangan yang kukuh (Strong financial standing)

“Untuk menjadi terbaik semua harus berubah untuk kemajuan. Jika ingin merubah sesorang di instansimu berubah tetapi tanpa ada bekal, ya sama saja hanya untuk percakapan saja tanpa adanya action” 

Meningkatkan output berkualitas 
1. Penyelidikan / penelitian berkualitas dan berimpak 
2. Akademik (pengajaran dan pembelajaran) 
3. Antarabangsa / kerjasama 
4.Bakat 
5. Keuangan 

Bakat ( penyorotan bakat) 
· Dosen baru yang kuat 
· Memberdayakan peran grup manajemen dan profesional 
· Rute karir untuk grup pelaksana 
· Staf kreatif dan berinovasi 

Keuangan (Keberlanjutan Pendanaan) 
· Tambah jumlah rekrutmen siswa dibayar penuh 
· Level efisiensi cabang bisnis (Business Arms) UKM 
· Penguangan Aset (Monetizing of Asset) 
· Perkasa / kekuatan wakaf dan endowmen 

We stand on the brink of a technological revolution that will fundamentally alter the way we live, work, and relate to one another. In its scale, scope, and complexity, the transformation will be unlike anything humankind has experienced before (Klaus Schwab, Head of the World Economic Forum) 

Kami berdiri di tepi jurang revolusi teknologi secara fundamental akan mengubah cara kita hidup, bekerja, dan berhubungan satu sama lain. Dalam nya skala, ruang lingkup, dan kompleksitas, transformasi akan terjadi tidak seperti manusia telah mengalami sebelumnya. (Klaus Schwab, Head of the World Economic Forum) 

It is not the strongest of the species that survives, nor the most intelligent, but rather the one most adaptable to change.” Clarence Darrow. 

Setelah penyampaian materi oleh Prof. Dr. Norhamidi Muhammad, selanjutnya ada sesi tanya jawab, berikut ini beberapa audensi yang bertanya yaitu: 

Pertanyaan1. : Dr. Sowbiah (dari Unila) Target untuk guru besar di Unila tau di UM Metro, kelemahan terindek scopus, bisakah kami tim dengan UKM untuk menulis bersama jika ada sinergitisanya kita menulis bersama untuk terindek scopus. Kiat untuk tembus scopus. 

Pertanyaan ke 2 : Dwi Puji Lestari (STAIN Al-akidah Jakarta) bagaimana budaya resit di UKM? Apakah kita bekerjasama dengan UKM ? jika kita ingin mengundang prof di kegiatan kami? 

Pertanya 3 : dari Abdul Mujib (IAIN Metro). Kuliah dengan modal niat dan nekad, seperti apa UKM memberikan penghargaan kepada dosen muda? Secara finansial UKM itu sperti apa? 

Jawabanya Prof. Dr. Norhamidi Muhammad: 

UKM sudah bekerja sama dengan pihak luar. Kelebihan penulisan jika melibat berbagai instutusi atau lebih lagi pada negara yang berbeda. 

Budaya kerjasama, Boleh membeimbing bersama atau membimbing mahasiswa bersama, jika asal masukana nama itu tdiak boleh. 

Untuk kenaikan pangkat harus ada publikasi, itu adalah budaya menulis di UKM. 

Doctoral study in Universiti Kebangsaan Malaysia, dan academic writing workshop yang merupakan rangkaian acara Academic Event dan Alumni Gathering Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Metro disampaikan oleh Assoc. Prof. Dr. Edy Herianto Majlan. Materi pertama beliau menyampaikan atau memperkenalkan Universitas Kebangsaan Malaysia. Universitas Kebangsaan Malaysia adalah universitas pemerintah milik rakyat. Umurnya Baru 49 tahun tokoh-tokohnya pendahulu adalah dari UGM, UI dan kampus kampus yang sudah ada dulu di indonesia. Ada 20 univeritas negeri di malayasia, dan hanya 5 universitas yang termasuk kampus penelitian termasuk didalamnya Universitas Kebangsaan Malaysia. 
foto bersama Assoc. Prof. Dr. Edy Herianto Majlan
Dengan adanya uang penelitian sehingga dosen-dosennya harus melakukan penelitian. Penelitin yang akan datang, ke depan. Penelitian bersama mahasiswa-mahasiswa. Memiliki ilmu-ilmu yang relevan dengan kualifikasi. Masalah diambil dari lingkungan tempat kita. 

UKM terdiri dari 2 kampus: 1 di bangi yaitu hutan ada di dalam kampus dan Kampus dekat dengan twin tower. Universitas Kebangsaan Malaysia ranking dunia universitas di dunia : 160 untuk dunia, ke 5 di Asean. Di Universitas Kebangsaan Malaysia terdapat 13 fakultas. Mahasiswanya hampir 40 ribu. 

Setelah penyampaian tentang Universitas Kebangsaan Malaysia, Assoc. Prof. Dr. Edy Herianto Majlan menyampaikan materi tentang Penulisan dan publikasi Ilmiah. Acara ini masih merupakan rangkaian acara Academic Event dan Alumni Gathering Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Metro. 

Persiapan menghasilkan ilmiah berkualitas : penelitian harus ada kebaruannya. 

· Bentuk dan judul artikel : Direncanakan sebelum penelitian dikerjakan. 

· Menghasilkan Penelitian dan artikel yang berkualitas dimulai dengan banyak membaca 

· Artikel yang berkualitas. 

· Menentukan topik penelitian: Ketahui latar belakng materi yang akan dikaji, Apakah status / keadaan pemahaman ketika ini, Ketahui kesenjangan dalam bidang kajian, Baca secara luas baca artikel review. 

· Desain penelitian dilakukan dengan benar. 

· Pilih artikel terbaik sebagai contoh & pedoman untuk menjalankan penelitian & menghasilkan tulisan ilmiah” 

Perencanaan Penelitian 

Proses Penelitian 

Hasil Penelitian. 

Demikianlah ringkasan yang saya tuangkan dalam artikel blog ini dalam acara Academic Event dan Alumni Gathering Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Metro, semoga bermanfaat.

2 comments:

  1. 1. Kepemimpinan yang berwawasan (Visionary leadership)
    2. Ahli akademik yang cemerlang (Excellent academic staff)
    3. Pelajar berkualitas (Excellent students)

    Sangat bermanfaat banget atas infonya ...

    ReplyDelete