Tridarma perguruan tinggi: pendidikan/ pengajaran, pengabdian dan penelitian

Friday, June 14, 2019

Tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench) Sayuran yang Banyak Manfaat


Klasifikasi Tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench)
Kingdom                     : Plantae
Sub Kingdom             : Viridiplantae
Infra Kingdom            : Streptophyta
Super Divisi                : Embryophyta
Divisi                           : Tracheophyta
Sub Divisi                   : Spermatophytina
Kelas                           : Magnoliopsida
Super Ordo                 : Rosanae
Ordo                            : Malvales
Famili                          : Malvaceae
Genus                          : Abelmoschus Medik.
Spesies                        : Abelmoschus esculentus (L.) Moench

Pengalaman Pribadi dengan Tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench)
Tanaman yang disebut dengan nama OKRA ini sudah sering saya lihat di pinggir-pinggir jalan ataupun di perkarangan rumah-rumah orang, saya tidak begitu perdulikan tanaman ini, yang pasti saya taunya tanaman ini pasti kelompok malvaceace karena bentuk bunganya yang khas kelompok tumbuhan waru dan lainnya. selanjutnya Pengalaman dengan tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench) pada saat berkunjung ke rumah saudara di Umbul B Kecamatan Metro Kibang Lampung Timur.  Pada saat itu Bude yang baru saja pulang dari Malaysia bahwa dia membawa bibit tumbuhan yang disebutnya dengan nama Bendi, saat itu beliau mencerita kalau manfaat dari tanaman ini adalah baik untuk kesehatan terutama untuk bagian sendi. Saat itu juga saya langsung minta buah dan bibit tumbuhan yang ternyata di masyarakat sering disebut dengan nama tumbuhan OKRA. Tumbuhan ini yang memiliki nama ilmiah (Abelmoschus esculentus (L.) Moench).

Selanjutnya saya tanam tumbuhan tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench) di pekarangan rumah dan ternyata mudah sekali untuk tumbuh serta berbuah lebat. Selanjutnya karena cerita dari Bude bahwa tumbuhan tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench) aman dan banyak manfaat untuk dikonsumsi. Salah satu manfaat yang disampaikan Bude, adalah bagus untuk sendi dan pencernaan. Sehingga saya semakin semangat  untuk menggali manfaat dari tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench) ini. Saya sampai sekarang sudah rutin mengkonsumsi tumbuhan tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench) ini.

Ciri – ciri Tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench)  
Tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench memiliki ciri khas dengan pohon, buah, dan daun berbulu halus, memiliki buah yang panjang bentuk segi lima.

Asal Tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench
Tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench) ternyata merupakan tumbuhan asli dari benua Afrika. Di beberapa tempat memiliki nama atau sebutan yang khas seperti: okro / gumbo (di Jawa), okura (Jepang), lady’s finger (Thailand), dan kacang bendi (Melayu).

Varietas Tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench
Tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench) memiliki dua kelompok varietas okra, yaitu okra merah dan okra hijau.  Dimana secara keseluruhan bentuknya sama hanya saja yang membedakan adalah warna dari pohon, buah dan daun yaitu merah dan hijau.  Dari sumber di internet bahkan sudah banyak macam vareitas tumbuhan ini yaitu: Green Finger, Green Star, Perkins Dwarf dan Clemson Spineless.

Manfaat Tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench)
Berikut ini adalah beberapa manfaat dari Tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench) yang saya tampung dari artikel di internet:

Tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench)  sebagai Sayuran
Tanaman ini ternyata sudah lama digunakan sebagai sayuran yang dapat di tumis, digoreng, direbus dan berbagai macam masakan.

Sebagai Antioksidan
Daun Tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench)  diyakini sebagai penangkal radikal bebas. Kandungan antioksidan yang tinggi pada daun dan buah juga sebagai anti kanker.

 Sebagai Pelancar Pencernaan
Serat pada tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench) sangat baik untuk pencernaan dan juga dapat mencegah sembelit.  

Dapat mengurangi Kolesterol
Kandungan serat pada tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench) dapat menurunkan kadar gula darah dan kolesterol. Selain itu lendir yang terkandung dalam buah Tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench) dapat membersihkan toksik dan kolesterol yang ada didalam liver. Kandungan flavonoid pada okra ternyata mengandung banyak manfaat bagi kesehatan organ penting pada tubuh.

Sebagai pakan ternakn dan Pengganti Kopi
 Daun tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench)  dapat dimanfaatkan untuk pakan  ternak. Tunas daun dan bunga okra juga dapat dimakan.   Biji tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench)  mengandung 20% protein and 20% minyak. Biji yang digunakan sebagai benih adalah biji dari buah yang kering di pohon. Biji tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench)  dapat dikeringkan atau dipanggang untuk diseduh sebagai pengganti kopi.

 Demikianlah cerita saya tentang tumbuhan Okra atau Bendi (Abelmoschus esculentus (L.) Moench), semoga memberikan manfaat untuk semua. Aamiin..

No comments:

Post a Comment